Printer Epson L110 L210 L310 L300 Menyala Sebentar Ketika dihidupkan
Assalamualaikum , pada kesempatan ini technodand akan menulis sebuah pegalaman cara memperbaiki kerusakan pada printer L series terbaru misalnya epson L110 L210 L300 L310 dll. Selain itu postingan ini juga sebagai jawaban dari pertanyaan sahabat technodand pada artikel sebelumnya.
Adapun kerusakan yang akan dijelaskan di sini adalah kasus kerusakan dengan gejala seperti berikut ini.
- Printer pada saat dinyalakan , lampu indikator power menyala dan kemudian mati lagi.. atau dengan kata lain printer tidak bisa hidup.
- Printer terkadang normal , namun terkadang mati seperti pada poin 1
Kerusakan ini sebenarnya sangat simpel,, namun biasanya akan sedikit membingungkan untuk orang yang memperbaikinya.
Penyebab Printer Epson L110 L210 L310 L300 Menyala Sebentar Ketika dihidupkan
Berdasarkan pengalaman pada beberapa waktu lalu bagaimana cara memperbaiki printer epson seri L dengan kasus seperti ini. Berikut ini adalah beberapa poin yang dapat kita lakukan untuk memperbaikinya.
1. Print Head Konslet
Penyebab lampu power hanya menyala sebentar dan printer tidak bisa hidup pada kasus yang pernah technodand selesaikan adalah karena adanya konslet ( setengan konslet ) atau kadang- kadang konslet pada bagian print head..
Untuk mengetahui apakah penyebabnya dari print head atau bukan, anda bisa mengeceknya dengan cara mencabut kabel fleksibel print head dari socket mainboard. Silahkan cabut atau lepas kabel fleksibel headnya kemudian setelah itu nyalakan printer.
Melepas kabel print head |
Jika setelah kabel head dicabut printer sudah bisa menyala ( menyala tetapi error karena head tidak terpasang ) berarti dapat disimpulkan bahwa print head sudah konslet atau setengah konslet dan harus diganti.. Dan pada kasus ini adalah karena bagian socket pada print head yang mengalami korosi sehingga menyebabkan konslet.. Tetapi untungnya tidak menyebabkan transistor dan ic pada mainboard jebol.
Print head epson seri L korosi |
Jadi dapat disimpulkan bahwa kemungkinan pertama penyebab printer tidak bisa hidup dengan gejala sepeti di atas adalah karena adanya kerusakan pada print head.. Kerusakan print ini tidak hanya terlihat secara fisik seperti korosi namun banyak juga print head rusak konslet namun tidak telihat gejala secara fisik sehingga jika dilihat dari fisiknya maka print head akan terlihat seperti print head yang masih bagus..
Pada kasus ini satu-satunya solusi adalah dengan mengganti komponen print head dengan yang masih bagus..
Ket : Pada banyak printer head yang konslet biasanya menjadi penyebab mainboard mati total
Baca Juga: Perbaikan Printer Epson L110 L300 L310 L210 Mati Total
2. Power Supply Printer Lemah
Power supply yang sudah lemah juga bisa menjadi penyebab printer susah dinyalakan, atau nyala tapi hanya sebentar. Power suplly lemah biasanya disebabkan karena ada komponen elco yang sudah kering tau sudah mengembung.
Untuk memastikan apakah kerusakan berasal dari bagian power supply atau bukan, anda bisa menggantinya dengan menggunakan power suply lain yang masih bagus.
Untuk kasus yang disebabkan karena power supply biasanya sangat jarang terjadi.
3. Mainboard Printer Rusak
Setelah pemeriksaan print head dan power supply, jika printer masih susah dinyalakan berarti bisa dipastikan mainboard sudah rusak. Untuk perbaikan mainboard printer epson seri L yang gejalanya power hanya menyala sebentar mohon maaf technodand belum punya pengalaman cara perbaikannya. Namun untuk mainbord printer Epson seri L seperti L110 L210 L220 L300 L310 yang mengalami mati total, anda bisa membacanya pada artikel yang ada pada blog ini.
Mungkin itu saja yang bisa disampaikan mengenai cara memperbaiki printer Epson Seri L terbaru yang lampu powernya menyala sebentar, semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung.